Rekonstruksi Kurikulum Berbasis Proyek dan Studi Kasus

Uncategorized

 

Kurikulum Merdeka-Belajar mengharuskan setiap program studi setiap saat melakukan rekonstruksi kurikulum untuk menyesuaikan dengan perubahan yang semakin cepat. Mahasiswa tidak hanya diberikan bekal pengetahuan semata, melainkan juga penguatan sikap dan keterampilan. Model pembelajaran project-based learning (PjBL) atau lebih dikenal sebagai kurikulum berbasis proyek, dapat digunakan sebagai sebuah model pembelajaran yang bertujuan agar dapat memenuhi kemampuan mahasiswa dalam membuat rancangan hingga menyelesaikan permasalahan yang ada di masyarakat atau industri.

Program Studi D4 Pengelolaan Arsip dan Rekaman Informasi (PARI) secara kontinyu melakukan kegiatan evaluasi kurikulum untuk memastikan bahwa kurikulum yang sedang dijalankan sudah mengakomodir kurikulum berbasis proyek. Seperti halnya diadakan rapat evaluasi kurikulum setelah selesai pembelajaran minggu ke-9 atau setelah Ujian Tengah Semester (UTS). Kegiatan ini dihadiri oleh dosen homebase Prodi D4 PARI beserta jajaran manajemen jurusan. Ada beberapa mata kuliah kolaborasi yang telah membentuk luaran-luaran yang hasil akhirnya, mahasiswa melaksanakan proyek dengan industri. Seperti mata kuliah Dokumen Bisnis, Aplikasi Perkantoran pada Kearsipan, dan Proyek Manajemen Arsip Dinamis, bermuara di semester 3, mahasiswa menjalankan proyek pengelolaan arsip inaktif di PT Solusi Arsip Indonesia. Mahasiswa memiliki kesempatan mendapatkan pengalaman riil di industri, untuk mengasah keterampilan dan soft skill.

Harapannya, dengan setiap saat di evaluasi, kurikulum yang dijalankan oleh Prodi D4 PARI dapat link and match dengan industri dan masyarakat, untuk berkontribusi dalam memberikan solusi atas permasalahan yang terjadi di industri dan masyarakat. Proyek dan studi kasus yang dijalankan, sebagian besar tidak menghasilkan produk namun menghasilkan sebuah layanan pengelolaan kearsipan, baik manual maupun elektronik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.